Apa yang bisa dilakukan untuk mengolah sudut negatif? Setidaknya ada tiga solusi mudah yang harus Anda ketahui.
Diberi Fungsi yang Menampung Aktivitas
Aktivitas adalah hal yang paling esensial untuk memberi kehidupan pada ruang yang mati. Lalu fungsi seperti apa yang dapat menghidupkan ruang? Ruang duduk dan ruang kerja adalah dua contoh sederhana yang praktis untuk dicoba.
Untuk ruang duduk, cukup tambahkan sofa atau bangku lepasan atau tempat duduk lain yang didesain built-in. Lantai ruang juga bisa ditinggikan menyerupai panggung sehingga Anda dapat duduk lesehan dengan santai.
Ruang kerja umumnya dapat ditempatkan di pojok ruang utama. Anda cukup menambahkan kursi, meja, kabinet atau ambalan untuk menyimpan berkas. Tentu furnitur built-in adalah pilihan yang efisien. Manfaatkan lebar rongga yang tersedia dengan optimal.
Dijadikan Tempat Penyimpanan
Kurangnya tempat untuk menyimpan barang di rumah tidak pernah ada habisnya. Jadi, ide memanfaatkan sudut-sudut ruang yang tidak terpakai untuk menambah kapasitas penyimpanan tentu patut dicoba. Untuk itu, buatlah furnitur built-in yang bisa mengisi sudut ruang dengan sempurna sehingga tampilan keseluruhan rumah lebih rapi.
Area yang dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan antara lain area bawah tangga, ruang yang mengantong, ruang yang bersudut janggal dan sebagainya. Untuk mendapatkan kapasitas penyimpanan yang maksimal, buat furnitur penyimpanan hingga mencapai plafon.
Diberi Dekorasi Agar Tampil Menonjol
Ruang-ruang yang dilewati, seperti foyer, koridor, dan bordes, akan terabaikan jika kita tidak pintar mengolahnya. Agar tampil menonjol, tambahkan elemen-elemen pelengkap ruang, seperti meja konsol kecil atau kabinet rendah. Isi dengan pernak-pernik, tambahkan cermin atau karya seni lainnya di dinding, serta hiasi dengan tanaman atau bunga segar untuk mempercantik. Cari padanan yang menarik antara warna, tekstur, dan bentuk dari kombinasi elemen-elemen tersebut. Terakhir, pencahayaan akan menjadi pelengkap yang cantik, baik dari pencahayaan alami seperti skylight atau lampu downlight yang apik.
(Disadur dari Buku Seri Rumah Ide 101 Inspirasi Sudut Ruang karya Imelda Akmal Architectural Writer Studio)